13 Mei 2013

Pertama Kalinya Video Musik Yang Direkam Di Ruang Angkasa

Astronot ini tak henti-hentinya membuat heboh jagat raya

Masih ingat dengan Chris Hadfield, manusia pertama yang merekam lagunya di ruang angkasa? Kini dia kembali tidak dengan suara hasil rekamannya saja, tetapi kali ini dia membuat rekor lainnya yaitu pertama kalinya manusia membuat video musik di ruang angkasa.

Ya. Tanpa bantuan gravitasi, astronot asal Canada, Chris Hadfield, menyanyikan lagu klasik milik David Bowie "Space Oddity" dan merekamnya dengan video. Ternyata Chris tidak hanya memiliki suara yang bagus, tetapi dia juga mahir bermain gitar.

Hmm, andai Superman benar-benar nyata, mungkin dia akan mengajak Chris untuk berduet di ruang angkasa.


Sumber: Mashable